Tiap
kali makan, kita menggunakan gigi untuk memotong, mencabik dan mengunyah
makanan, agar tubuh kita bisa mencerna dan mengubahnya jadi energi. Gigi
terdiri dari 3 bagian utama : Mahkota di atas gusi, leher di permukaan gusi dan
akar tersembunyi ditulang rahang. Akar gigi menempel ke rahang dengan lapisan
semen. Gigi punya tiga lapisan yaitu email
berwarna putih ke kuningan di bagian luar, dentin di bagian tengah, dan rongga
pulpa di lapisan terdalam. Pulpa berisi banyak saraf yang berhubungan
dengan tulang rahang.
Ada 4 jenis gigi dengan tugas berbeda-beda. Gigi seri seperti yang seperti pahat
dibagian depan memotong dan mengiris makanan. Taring yang panjang dan lancip mencabik-cabik makanan. Geraham premolar dan molar yang lebar dan rata menghancurkan
dan menggiling makanan. Sepanjang hidupnya manusia punya dua set gigi, gigi
susu ketika masih kanak-kanak dan gigi tetap ketika sudah dewasa.
Gigi sehat
Merawat
gigi agar tetap sehat sangatlah penting. Gigi harus dibersihkan dengan sikat,
pasta dan benang gigi setiap habis makan. Makanan yang manis merusak gigi dan
menyebabkan gigi busuk.
Jenis-jenis gigi
1.
Gigi
seri
Bentuk
gigi seri yang langsing dan lancip sangat sesuai untuk memotong makanan. Gigi
seri hanya memiliki satu akar yang tertanam jauh kedalam tulang rahang. Gigi
seri pertama muncul di usia 6-8 bulan dan gigi seri kedua muncul di usia 7-9
tahun.
2.
Taring
Hewan
menggunakan giginya tidak hanya untuk makan. Gigi yang besar membantu mereka
mempertahankan diri saat berkelahi. Taring babi hutan yang tampak disini
merupakan taring yang sangat besar seperti gading gajah. Taring digunakan untuk
menakuti-nakuti pamangsa dan kadang untuk menggali makanan dari tanah. Taring
tumbuh pada gigi manusia tumbuh di usia 9-12 tahun.
3.
Geraham
Geraham
memiliki satu, dua, tiga atau adakalanya empat akar yang tertanam dalam tulang
rahang. Geraham menahan tekanan besar saat mengunyah makanan keras. Saraf dan
pembuluh darah melewati lubang-lubang kecil di pangkal tiap akar. Mahkota gigi
lebar dan rata digunakan untuk menghancurkan dan menggiling makanan. Geraham
pertama muncul di usia 1 tahun. Geraham muka pertama dan kedua tumbuh di usia
10 -12 tahun. Geraham belakang kedua muncul di usia 11-13 tahun. Geraham ketiga
(geraham bungsu) muncul di usia sekitar 20 tahun ke atas.
4.
Geraham
bungsu
Keempat
geraham di bagian paling belakang rahang disebut geraham bungsu dan biasanya
tumbuh setelah kita berusia 20 tahun. Pada sebagian orang, geraham bungsu tidak
pernah tumbuh, tapi tetap tersembunyi dalam rahang. Gigi dewasa terdiri dari 32
gigi
Rahang
Rahang
atas terpasang ke tengkorak dan tidak bisa bergerak. Otot yang kuat pada pipi dan bagian samping kepala
menarik rahang bawah ke rahang atas, sehingga gigi-gigi bertemu dengan tekanan
yang kuat untuk menggigit. Otot lain menarik rahang bawah ke arah samping,
sehingga kita dapat mengunyah dengan
gerakan atas-bawah dan ke samping.
Gigi susu dan gigi tetap
Anak-anak
memiliki seperangkat gigi susu, yang biasanya tumbuh pada usia sekitar 2 tahun.
Gigi susu berjumlah 20, terdiri dari 8 gigi seri, 4 taring dan 8 geraham.
Selama masa kanak-kanak, gigi itu tanggal secara bertahap dan digantikan oleh
gigi tetap.
Belum ada tanggapan untuk "Lapisan-lapisan Gigi dan jenis gigi"
Post a Comment